Pentingnya Domain Dalam Bisnis Online Anda

pentingnya nama domain dalam bisnis online

Dalam memulai bisnis online, tentunya Anda perlu melewati beberapa langkah, salah satunya membuat landing page atau katalog. Di mana calon pembeli bisa melihat berbagai produk hingga melakukan pembayaran. Anda bisa membuat landing page dengan cara membuat sebuah website.

Jika ada calon pembeli ingin mengetahui atau membeli produk Anda, tidak perlu lagi menjelaskan secara detail kepada setiap orang. Hal ini akan sangat membuang waktu. Cukup hanya dengan memberikan alamat website, lalu mereka tinggal melihat dan memahami produk apa yang ingin dibeli dari Anda.

Misalnya, nama tokonya Domainesia, maka Anda bisa memberikan alamat website www.domainesia.com/domain-id/. Itulah yang sering disebut dengan domain. Anda harus tahu, memiliki domain sangatlah penting karena banyak sekali kegunaannya dalam bisnis online.

Alasan mengapa Anda harus mempunyai nama domain, ialah karena sebenarnya internet merupakan jaringan komputer yang sangat luas dan tersambung satu sama lain melalui jaringan kabel global. Jaringan komputer satu dengan yang lain bisa saling terhubung. Untuk mengidentifikasi setiap jaringan komputer, terdapat masing-masing IP Addres yang masih berupa deretan angka, misalnya 66.248.66.1

Deretan angka tersebu tentu akan sulit untuk diingat, terlebih mudah tertukar dengan jaringan komputer lainnya. Dengan domain seperti tadi, maka orang-orang jadi lebih mudah berkunjung ke website Anda karena lebih mudah diingat dan hanya perlu mengetikkan di URL bar browser mereka.

Perlu Anda ingat, domain untuk bisnis online ini ibaratnya adalah alamat permanen toko online Anda. Jadi, tidak bisa memilih domain secara sembarangan. Harus tahu apa saja DNS tercepat dan terbaik agar tidak salah memilih nama domain. Dengan mempunyai nama domain yang tepat, para calon pembeli akan lebih aware dengan bisnis online Anda serta nama brand buatan Anda juga bisa melekat di pikiran mereka.

Pentingnya Domain Untuk Bisnis Online

Setelah membaca ulasan di atas, pastinya Anda menjadi tahu mengapa nama domain sangat penting untuk bisnis online yanng baik. Berikut ini adalah beberapa kegunaan atau manfaat dari memiliki domain untuk website Anda, di antaranya:

  • Menambah Tingkat Kepercayaan Terhadap Bisnis Online

Bisnis online Anda akan terlihat lebih profesional dengan adanya website. Namun, jika tidak membeli layanan hosting web beserta domain, biasanya website Anda hanya akan mempunyai alamat seperti misalnya bisnisonline.wordpress.com.

Hal itulah yang bisa membuat para calon pelanggan jadi tidak yakin dengan bisnis online Anda. Mereka akan berpikir bahwa usaha Anda tidak serius, karena tidak membeli web hosting dan domain untuk website. Oleh sebab itu, jangan lupa membeli web hosting dan domain agar website Anda terlihat lebih meyakinkan.

Dengan menyajikan landing page di website dengan kualitas terbaik, maka produk yang Anda tawarkan turut meningkat juga kualitasnya.

  • Meningkatkan Ranking Website di Mesin Pencarian

Sebelum membeli suatu produk, kebanyakan orang akan mencari tahu terlebih dahulu informasi mengenai produk, harga bahkan fotonya. Mereka biasanya akan mengetikkan beberapa keyword di mesin pencari, seperti Google. Setelah itu, akan muncul beberapa website yang bisa mereka klik untuk mendalami suatu produk lebih lanjut.

Penting sekali bagi website bisnis online Anda untuk berada di Search Engine Page Result atau SERP. Bahkan, jika bisa harus berada di page 1 rangking ke-1. Sebab, ada kemungkinan besar orang akan membeli produk Anda dibandingkan website Anda berada di urutan setelahnya.

Memiliki nama domain yang jelas, akan ada kesempatan lebih banyak untuk naik ke halaman pertama SERP, karena Anda dianggap independen dan serius dalam mengelola website.

  • Menarik Lebih Banyak Pelanggan

Berlanjut dari penjelasan sebelumnya, di mana domain bisa meningkatkan kepercayaan orang terhadap bisnis dan juga agar bisa eksis di mesin pencarian. Itu semua tentunya membuat pelanggan yang ingin membeli produk Anda turut bertambah semakin banyak.

Terlebih, jika website Anda memiliki traffic yang tinggi atau banyak dikunjungi orang. Anda bahkan bisa menghasilkan uang dari traffic tersebut. Selain traffic, bisa juga dengan memasang iklan pada website yang nantinya pun bisa menjadi uang. Tetapi, ingat! Website yang bisa di-monetize hanya website yang membeli web hosting dan domain sendiri.

Untuk itulah, Anda harus segera daftar dan membeli domain di Domainesia. Banyak sekali kelebihan yang bisa Anda rasakan, di antaranya harga yang terjangkau, aktivasi yang sangat cepat, dan akan dibantu tim support yang andal yang selalu siap 24/7 dalam menyelesaikan masalah.

Jadi, tunggu apa lagi? Yuk segera beli domain di Domainesia untuk menunjang website bisnis online Anda! Semoga bermanfaat!

Posting Komentar untuk "Pentingnya Domain Dalam Bisnis Online Anda"