Berdonasi Online Begini Caranya

Salah satu dari bentuk kepedulian sosial ke anak-anak di seluruh dunia, PBB membentuk organisasi UNICEF. Di mana organisasi ini bergerak untuk membantu di dalam menghargai serta menjunjung tinggi hak anak dunia. 

Tahukan Anda jika ternyata UNICEF pun andil di dalam terima donasi online, di mana donasi akan diberikan kepada yang membutuhkan. Situs penggalangan secara online yang UNICEF bentuk bisa Anda akses lewat website resmi. Di situs web tersebut ada informasi secara lengkap tentang penggalangan dana online yang UNICEF naungi langsung. 

Jika Anda ingin ikut berdonasi, berikut donasi online Indonesia melalui UNICEF yang bisa diikuti: 

Cara Berdonasi Online di UNICEF 

1. Buka Dulu Website Resmi UNICEF
Langkah awal yang harus Anda lakukan adalah membuka browser, kemudian masuk ke halaman atau website resmi miliki UNICEF Indonesia dengan cara kunjungi supportunicefindonesia.org.

2. Memilih Frekuensi Donasi
Setelah berhasil masuk ke website atau situs donasi online Indonesia UNICEF, Anda akan diarahkan langsung pada halam utama donasi online. Pada halaman tersebut, ada dua pilihan frekuensi yang dapat Anda pilih. Dua frekuensi tersebut, yakni donasi satu kali dan donasi rutin.

Donasi satu kali, artinya hanya melakukan donasi sekali. Sementara donasi rutin, Anda akan lakukan donasi secara rutin tiap bulannya memakai sistem autodebet.

3. Pilihlah Nominal Donasi
Langkah yang berikutnya dalam cara donasi online melalui UNICEF adalah memilih nominal donasi. Ada beberapa nominal yang bisa dipilih mulai dari Rp 150.000 sampai Rp. 1.000.000. Tak hanya itu, Anda pun bisa pilih nominal yang lain dengan klik ‘Jumlah Lain’.

4. Memilih Metode Transaksi
Lalu, Anda pilih metode transaksi. Anda bisa transfer bank, memakai kartu kredit, ataupun lewat gerai rekanan UNICEF Indonesia seperti Alfaexpress, Alfamart, Alfamidi, dan Lawson.

5. Isilah Form Donasi
Tahapan berikutnya yakni mengisi form donasi. Form donasi meliputi nama lengkap, nomor telepon, dan alamat email. Pastikan Anda isi alamat email dan nomor telpon yang aktif.

6. Mulai Berdonasi
Terakhir, mulailah untuk lakukan donasi dengan Anda mengeklik tombol ‘Bantu Sekarang’ yang ada di paling bawah halaman.

Nah, begitulah pembahasan singkat mengenai bagaimana cara melakukan donasi online di UNICEF. Semoga dengan Anda turut berdonasi bisa lebih banyak membantu anak-anak membutuhkan di Indonesia.

Posting Komentar untuk "Berdonasi Online Begini Caranya"